PKKM adalah singkatan dari Penilaian Kinerja Kepala Madrasah. PKKM merupakan proses evaluasi yang dilakukan untuk memastikan bahwa kepala Madrasah menjalankan tugas dan fungsinya secara optimal.
PKKM dilakukan dengan cara mengumpulkan, menganalisis, dan menginterpretasi data tentang kualitas kinerja kepala madrasah. PKKM di MI Hasyim Asy'ari dilakukan tahunan.
Ada beberapa komponen yang harus di persiapkan dalam PKKM ini diantaranya adalah Usaha Pengembangan Madrasah, Pelaksanaan Tugas Manajerial, Pengembangan Kewirausahaan, Supervisi kepada Guru dan Tenaga Kependidikan, Hasil Kinerja Kepala Madrasah.
Dan Alhamdulillah pelaksanaan PKKM di MI Hasyim Asy'ari Pakal Surabaya berjalan dengan lancar dan mendapatkan hasil yang maksimal.
Semoga untuk kedepannya MI Hasyim Asy'ari Pakal bisa lebih baik dan berhasil mencetak generasi Islam. yang berprestasi dan berakhlak mulia
Posting Komentar untuk "Pelaksanaan PKKM Tahunan MI Hasyim Asy'ari Pakal Surabaya 12112024"